bus iniswedia
bus iniswedia

Bus IniSwedia – PO SAN

Diposting pada

Ayonaikbis.com – Inilah dua bus iniswedia dari PO SAN yang di branding dengan hastag #IniSwedia yang telah dipublikasikan difanspage resmi PO SAN nampak dua bus dengan model Jetliner buatan karoseri Rahayu Santosa.

Bus iniswedia

Bus ini berbalut warna biru dengan kombinasi warna kuning dengan chassis Scania dan Volvo yang merupakan dua perusahaan yang sudah terkenal untuk produk-produk bus nya dari Swedia.

Kedua bus ini terlihat serasi dengan campuran warna cat asli PO SNA yaitu abu-abu, hal ini dapat di lihat pada bagian depan yang masih terliha cat originalnya.

Untuk kepastian jenis chassis yang digunakan untuk kedua bus ini masih belum diketahui pasti,  bisa saja menggunakan Scania K360Ib dan Volvo B7R karena kedua model chassis ini yang paling umum di Indonesia.

Sepertinya bus ini digunakan untuk membawa rombongan dari kerajaan Swedia yang berkunjung ke Indonesia.

Selain itu raja Swedia Mulia Sri Baginda Raja Carl XVI Gustaf dan Yang Mulia Ratu Silvia juga turut hadir untuk bertemu Presiden Joko widodo.

Nah berikut ini kami tampilkan dua foto bus PO SAN yang digunakan dalam acara tersebut yang berciri khas negara biru tersebut.

Foto Bus iniswedia

Tampilan bus dengan warna biru dan kombinasi kuning terlihat elegan dan mewah cocok untuk menyambut raja.

bus iniswedia SAN
bus iniswedia Scania
bus iniswedia
bus iniswedia Volvo

Nah dari kedua bus tersebut manakah yang menjadi pilihan Anda ? Jangan lupa ikut gerakan Ayo Naik Bis.

Jika membutuhkan informasi lainnya silakan tinggalkan komentar.

Informasi Bus Lainnya

Merchandise Bismania

Dapatkan merchandise Bisamania dengan tema bus Indonesia hanya di JF Autowear.

5/5 - (1 vote)
Gambar Gravatar
Suka berbagi informasi untuk transportasi Indonesia yang lebih baik.Ayo Naik Bis - Menjalin Persatuan Anti Kemacetan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.