Van hool Special Edition
Van hool Special Edition

Inilah Bus Van Hool Seharga 7 Milyar

Diposting pada

Ayonaikbis.com – Inilah spesifikasi bus Van Hool TDX27 Astromega special edition team sepak bola Menchester United yang merupkan bus dengan dilengkapi perlindungan dua lapis kaca dan juga interior bus yang sangat mewah.

Bus ini sempat menjadi bahan amuk massa dengan di lempari botol minuman oleh pendukung team sepak bola West Ham United.

Bus Van Hool

Nah melalui artikel ini semoga bus Van Hool TDX27 bisa menjadi inspirasi karoseri di Indonesia dalam membuat bus special order khusus untuk team sepak bola atau instansi yang membutuhkan perlindungan extra.

Mari kita simak satu persatu apa saja yang ditawarkan oleh bus Van Hool TDX27 Astromega yang dibandrol dengan harga £400.000 atau sekitar 7M rupiah.

Harga yang sangat mahal tentunya untuk mendapatkan bus yang ekstra nyaman dan aman.

TDX27 Astromega
Van Hool TDX27 Astromega

Bus Van Hool TDX27 Astromega edisi khusus tim sepak bola Menchester United merupakan bus double decker dengan balutan warna dasar abu-abu gelap dengan livery EAVESWAY abu-abu muda yang memberikan nilai kemewahan dan kenyaman.

Dilengkapi dengan dua lapis kaca sebagai perlindungan, kaca panoramic dibagian roof dan juga terdapat dua akses tangga depan dan belakang.

Bus Eksterior
Van Hool Eksterior

Dengan dimensi panjang 14.105 mm dan tinggi 4000 mm memberikan ruang yang sangat leluasa dimana bus ini dilengkapi dengan beberapa fasilitas bintang 5 sebagi penunjang kenyamanan penumpangnya.

Pada dek bawah menawarkan tempat duduk untuk 16 orang dilengkapi fasilitas dapur yang luas dengan Panasonic microwave dan terdapat juga pemanas udara untuk menghangatkan pada saat musim dingin.

Sementara lantai atas ada tempat duduk untuk 29 orang lebih dengan konfigurasi tempat duduk 2 – 1 “Royal Air” seperti tempat duduk pesawat kelas eksekutif.

Baca juga : Desain bus Laksana LDS,  Evonext Gen 3 dan bus Korrd

Fitur umum untuk bus pariwisata adalah dilengkapi dengan lemari es, boiler untuk membuat minuman panas terdapat pada lantai atas dan bawah ditambah mesin pembuat kopi.

Untuk penunjang hiburan dalam bus disediakan 24 buah tv yang dapat mengakses siaran pilihan penumpang seperti netflix dan tersedia juga sistem WiFi onboard sehingga penumpang dapat melihat program pilihan mereka melalui ponsel atau tablet mereka sendiri.

Foto-Foto Bus Van Hool

Interior vanhool
Interior
Van Hool Interior
Interior Seat
Van Hool Interior
Interior
Van Hool Interior Minibar
Interior mini kitchen
Van Hool Interior
Interior TV

Baca Juga : Komparasi Volvo VS Mercedes Benz dan cara kerja Bluetec

Dimensions
Wheelbase 6850 / 1300 mm
Front Overhang 2595 mm
Rear overhang 3360 mm
Overall length
14105 mm
Width

2550 mm

Height
4 000 mm
Max. seats
63 + 26 + 1+ 1
Luggage compartment
7,20 m3
Driveline
Engine DAF EURO 6 DAF EURO 6
Type MX 13 MX 13
Swept volume 12 900 cm3 12 900 cm3
Power ISO / torque

340 kW (462 PS) / 2 300 Nm

375 kW (510 PS) / 2 500 Nm
Standard gearbox
DB GO 230-6 + Voith R115E
Injection
Common rail
Equipped with Variable Geometry Turbo + intercooling
Number of cylinders
6

Video Interior TDX27 Astromega

Nah melihat dari kenyamanan yang ditawarkan oleh Van Hool tidak salah jika mereka menjadi salah satu bus terbaik di Eropa .

bus ini juga bersaing dengan Irizar i8 Integral dan New Travego 2016 mungkinkan bus-bus terbaik di Indonesia juga memiliki fitur-fitur seperti bus Van Hool ?

Baca Juga

Sumber: Dailymail dan eavesway

""