Harga Bus HINO

Harga bus HINO Lengkap Spesifikasi Terbaru On The Road

Harga bus HINO terbaru bagi Anda yang ingin mencoba bisnis transportasi, pastikan cek dulu harganya ini karena HINO memang rajanya cari duit.

Bus HINO memiliki market yang luas di Indonesia dan hampir mayoritas kendaraan komersial untuk penumpang di kuasai oleh HINO. Hal ini membuktikan HINO memang paling cocok untuk berbisnis karena harga belinya yang terjangkau.

Jadi bagi Anda yang membutuhkan informasi harga minibus, medium bus dan big bus HINO sebaiknya cek dahulu daftar harga terbarunya.

Harga yang kami lampirkan adalah untuk harga OTR (On The Road wilayah Jakarta), jika Anda berapa diluar Jakarta akan ada sedikti selisih harga sekitar 10-15%.

Harga Bus HINO Terbaru

Harga Microbus HINO

VarianHarga
Harga Hino BUS FB 130Rp. 372.100.000

Untuk memulai usaha bisnis transportasi Anda dapat memilih tipe FB 130 sebagai pilih microbus dengan kapasitas sekitar 30 orang, bus tipe ini banyak digunakan di Indonesia seperti Trans Jogja yang saat ini juga digunakan untuk Teman Bus Jogja.

Harga Medium Bus HINO

VarianHarga
Harga Hino BUS FC BusRp. 551.240.000

Jika Anda membutuhkan medium bus dengan kapasitas hingga 40 penumpang, HINO FC 190 memang paling tepat untuk Anda pilih karena memiliki dimensi lebar 2300 mm dan panjang 10 meter yang tentu berkapasitas lebih baik dari medium bus umumnya.

Untuk mengetahui informasi detailnya silakan baca : Spesifikasi HINO FC 190

Harga Bigbus Bus HINO

Harga bus HINO big bus terbaru seri A 215, R260 dan RN 285 terbaru:

VarianHarga
Harga Hino BUS A 215Rp. 654.750.000
Harga Hino BUS R 260Rp. 821.415.000
Harga Hino BUS RN 285Rp. 980.300.000

Big bus HINO yang beredar di Indonesia saat ini paling banyak adalah seri A 215, R260 atau RK 8 dan RN 285 setiap serinya memiliki keunggulan dan fungsinya masing-masing, secara singkat sebagai berikut:

HINO A 215

HINO A215 : Model ini paling cocok untuk bus dalam kota atau antar kota dengan jarak tempuh pendek biasanya banyak digunakan untuk bus bumel di Jawa Timur.

HINO A 215 menggunakan mesin depan dengan ditenagai 215 Horse Power dan sudah dilengkapi dengan turbo intercoller.

HINO R260 / RK 8

Hino R260 atau RK 8 ini merupakan bus paling laris dan paling banyak beredar di Indonesia, bukan tanpa alasan bus ini laris manis.

HINO RK 8 ini banyak dipilih karena harga yang terjangkau dan perawatan yang sangat mudah serta sudah ditenagai sebesar 260 Horse Power bermesin belakang.

Untuk menambah kenyamanan penumpang biasanya banyak operator bus yang melakukan modifikasi pada bagian suspensi dari per daun menjadi Air Suspension / suspensi udara di karoseri.

Baca : HINO RK 8 Space Frame

HINO RN 285

Bagi operator bus yang ingin memberikan kenyamanan lebih baik bagi penumpang maka tipe bus yang cocok untuk dipilih adalah seri RN 285.

Hino bus RN 285 ini sudah dilengkapi dengan sistem kelistrikan terbaru dan juga common rail dan turbo intercooler, dan pastinya Air Suspension model narrow bawaan pabrik.

Saat ini tipe ini banyak digunakan untuk model bus High Deck atau bus dengan tinggi max 3,7 meter dan juga cocok dipilih untuk bus model Sleeper bus seperti Legacy SR 2 Suite Class, Dream Coach Adi Putro.

Nah itu tadi sekilas mengenai Harga bus Hino terbaru bagi Anda yang ingin memulai usaha bisnis transportasi, untuk detail pemesanan bus atau pengiriman sasis silakan hubungi dealer hino terdekat dikota Anda.

Baca : Daftar Dealer HINO di Sumatera

Untuk informasi harga sasis HINO dapat berubah sewaktu-waktu dan akan terus diupdate dan untuk spesifikasinya akan kami update selanjutnya

Namun jika Anda ingin mengetahui harga sasis-sasis bus dari Eropa ada baiknya juga ingin melihat Harga Sasis Mercedes Benz 1526 dan 1626.

Baca Juga

Sumber : Rajamobil.com

Deprecated: file_exists(): Passing null to parameter #1 ($filename) of type string is deprecated in /home/ayonaikbis/public_html/wp-includes/comment-template.php on line 1622

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.