Pemilik Bus Indonesia

Daftar Pemilik Bus, Karoseri & Pariwisata, Siapa yang belum kamu kenal ?

Diposting pada

Inilah daftar pemilik bus, karoseri juga beberapa orang di dunia transportasi & pariwisata Indonesia, dari semuanya ini mana yang belum kamu kenal ?

Ayonaikbis.com berkerja sama dengan JF Autowear Distro Bismania pada waktu yang lalu melakukan sebuah aksi untuk mendukung transportasi dan pariwisata yang lesu akibat pandemi corona.

Kami mengajak setiap pemilik bus / operator, karoseri dan orang-orang yang ada di dunia transportasi dan pariwisata untuk mengenakan kaos Official Ayo Naik Bis sebagai simbol kebersamaan untuk bangkit.

Nah berikut ini adalah beberapa tokoh penting yang mungkin juga menjadi idola kamu sebagai penggemar bus sekaligus agar kamu kenal lebih dekat jika belum mengetahui sebelumnya.

Pemilik Bus di Indonesia

Pemilik PO. Sumber Alam Purworejo

Owner PO Sumber Alam
Anthony Steven Hambali Owner PO Sumber Alam

Siapa yang tidak kenal dengan Bp. Steven Anthony Hambali yang akrab dipanggil Pak Tony, Beliau adalah pemilik PO. Sumber Alam Purworejo.

Meneruskan usaha yang ditinggalkan orang tuanya yaitu Bp. Judi Setiawan Hambali, kini Pak Tony juga aktif sebagai Youtuber, tentunya kamu juga sudah hafal dengan salam “Halo Youtuberrrr…!!!”

Jika kamu sering bepergian menggunakan bus dari Jogja menuju Jakarta atau sebaliknya dapat langsung menemukan informasinya di official websitenya www.sumberalam.id atau kontak agen Sumber Alam.

Selengkapnya baca Sejarah PO Sumber Alam

Pemilik PO Santoso Magelang

Pemilik PO Santoso
Randy Sunny Owner PO Santoso

Operator bus dari lembah Tidar Magelang yangs udah terkenal sejak jaman dulu kini dipegang oleh Mas Randy Sunny yang merupakan generasi ke-4 dari keluarga Sunny.

Jika kamu ingin menggunakan transportasi bus dari Magelang dan sekitarnya menuju Jabodetabek dapat menggunakan bus Santoso.

Saat ini PO Santoso juga menyediakan pembelian tiket bus secara online, berikut ini panduan cara membeli tiket online PO Santoso.

Dan sebaiknya kamu juga membaca perjalanan tentang PO Santoso yang terkenal dengan salam “Melegenda dan Tetap Terpercaya”

Baju Bismania
Miliki kaos Official Ayo Naik Bis hanya di JF AUTOWEAR, jadilah KEREN seperti para pelaku dunia perbisan Indonesia.

Pemilik PO. Safari Dharma Raya (OBL) Temanggung

Owner PO Safari Dharma Raya OBL
Marissa Leviani Owner PO Safari Dharma Raya

PO bus asal Temanggung, Jawa Tengah ini sudah melekat bagi masyarakat Temanggung sebagai transportasi pilihan.

Operator bus yang sudah lahir sejak tahun 1960 ini pertama kali di dirikan oleh Bp. Oei Bie Lay (OBL), maka tidak heran jika setiap bodi bus Safari Dharma Raya selalu tertulis OBL.

Namun saat ini OBL dipegang oleh putra putri Bp. OBL yaitu Bp. Hendro dan Ibu Setiawati dan sedikit banyak putri dari Bapak Hendro pun aktif dimedia Sosial.

Mba Marissa saat ini banyak aktif disosial media untuk memperkenalkan dan mempromosikan busnya yaitu Safari Dharma Raya, karena saat ini beliau juga dipercaya pada bagian Business Development PO OBL.

Untuk lebih jauh silakan baca sejarah PO Safari Dharma Raya dan jika ingin menggunakan bus OBL dapat menghubungi nomor agen bus OBL.

Ingin tau lebih banyak Pemilik Po lainnya ? klik Halaman Selanjutnya.

5/5 - (28 votes)