Game Gratis Ringan

Game Gratis Untuk Mengisi Waktu Saat On Board Naik Bus

Diposting pada

Game Gratis untuk isi waktu selama perjalanan dengan bus yang tidak butuh download, ringan dan menghibur bisa kamu coba.

Cerita kemarin saat sedang naik bus Sumber Alam dari Jakarta menuju Jogja iseng-iseng nyari hiburan dan tidak sengaja menemukan salah satu website yang menyediakan permainan / game gratis sederhana namun menantang.

Game Gratis

Karena saya bukan seorang gamer maka tentunya bermain game memang tujuannya untuk mengisi waktu saja, tapi tanpa disadari yang awalnya coba-coba kok jadi ketagihan :D.

Buat kamu pengguna komputer dengan sistem operasional Windows tentu tau, game apa yang selalu ada dikomputer kamu.

Ya.. game Solitaire yaitu permainan kartu sederhana namun selama bermain belum pernah bisa tuntas dengan cepat.

Sembari melakukan perjalanan dengan bus mencoba game ini yang ternyata banyak sekali variannya, salah satunya yang model klasik.

Bermain game ini sederhana tapi kalau kamu tidak jeli, banyak kesalahan dan kehabisan waktu, tapi karena penasaran susah menyelesaikan maka saya coba lagi dirumah.

Oh.. enaknya web game gratis ini tidak ada iklannya lho.. jadi kamu tidak terganggu ketika bermain game di website ini.

Alasan saya tidak suka main game GRATIS biasanya karena banyak iklannya, tapi di sini saya tidak menemukannya, jadi buat isi waktu kosong boleh juga ini.

Game Solitaire

Sederhana Namun Menantang

Karena berulang kali gagal, saya coba mencoba memainkan di komputer dan ternyata bisa menang juga meski tidak bisa cepat untuk menyelesaikannya.

Nah ini hanya artikel hiburan semata buat isi waktu di dalam bus kalau sedang bosan, karena website game ini tidak menghabiskan ruang penyimpanan dan juga ringan untuk dimainkan.

Jika kamu kurang suka dengan model yang klasik ada beberapa jenis kategori permainan yang bisa kamu pilih, dan beberapa kategori yang sudah saya mainkan.

Game TTS (Teka Teki Silang)

Siapa yang tidak paham dengan permainan ini, karena bagi orang jaman dulu TTS adalah salah satu permainan asah otak untuk menguji pengetahuanmu.

Kamu bisa coba game TTS ini jika kamu memiliki pengetahuan yang luas, kamu hanya butuh mengisi setiap kotak secara mendatar dan menurun.

Tapi kamu harus mengerti bahasanya ya, sekaligus kamu juga bisa belajar bahasa inggris dan mengasah pengetahuan.

Game TTS Teka Teki Online

Nah itulah tadi beberapa game Gratis yang bisa kamu mainkan saat traveling menggunakan angkutan umum, kamu bisa menguji pengetahuanmu dan tentunya untuk mengusir kebosanan.

Jika artikel ini bermanfaat bisa kamu bagikan, dan jika ada rekomendasi permainan lainnya bisa juga tinggalkan komentar.

Sumber : solitaire.org

Baca Juga :

""