Sejarah PMTOH
Bus PMTOH | foto by: instagram.com/boy.1836

Sejarah PMTOH – Bus Dengan Trayek Terjauh

Diposting pada

Ayonaikbis.com – Berikut ini Sejarah PMTOH yang siapa sangka ada bus yang mampu mengantarkan penumpangnya dari ujung utara Pulau Sumatera hingga Pulau Jawa.

Ya ini adalah adalah Perusahaan Motor Transport Ondernemer Hasan, atau yang sering disingkat PMTOH yang diklaim memiliki bus dengan trayek terjauh di Indonesia ini. Bagaimana dengan Sejarah PMTOH?

Dengan berbadan hukum Firma (FA) PMTOH ini telah lama memberikan layanan transportasi dari Aceh hingga Jawa Tengah.

Sejarah Bus PMTOH

Sejarah PMTOH sendiri dimulai dari sejak pendiriannya pada 1957 di Nanggroe Aceh Darussalam. PMTOH sendiri menjadi salah satu Perusahaan Otobus tertua di Indonesia yang masih eksis sampai sekarang.

Bus Pmtoh
Bus PMTOH Jaman dulu

Masa keemasan PO asal Aceh ini pada era tahun 1970-an hingga diawal era 2000-an yang menjadikan PO ini makin populer.

Karena pada saat itu belum ramai jasa penerbangan low cost carrier antar Sumatera-Jawa, dan perjalanan masih didominasi oleh transportasi darat.

Namun PMTOH tetaplah bisa bertahan bahkan terus berkembang ditengah himpitan harga tiket pesawat murah tersebut.

PMTOH Trijaya Union
Bus PMTOH Buatan Karoseri Trijaya Union

Dalam persaingan ini, PMTOH mulai berbenah diri dengan meningkatkan kualitas layanan dan kenyamanan dari armada bus miliknya.

Bus kebanggaan masyarakat Aceh ini pun diketahui telah memperbaharui berbagai armada bus miliknya. Bahkan tidak segan menggunakan bus kualitas premiun dalam melayani penumpanggnya.

Dahulu bus PMTOH terkenal bus lusuh  dengan body luar yang penuh debu dan tumpukan bagasi diatasnya. Hal ini dikarenakan medan berat yang harus dilalui dari ujung Pulau Sumatera hingga Pulau Jawa.

Namun kini terlihat bus PMTOH yang tampil dengan bus-bus kelas premium yang tampak bersih kinclong.

PMTOH kini pun tidak segan memberikan berbagai macam fasilitas kepada penumpangnya. Tidak hanya AC dan Toilet, bus ini juga menyediakan fasilitas hiburan didalamnya.

Bahkan PMTOH menjadi bus pertama yang memiliki fasilitas wifi. Sekarang bus Aceh ini menjadi role-model bus jarak jauh dengan tingkat kenyamanan kelas premium.

Dalam pemilihan bus yang dipakainya, PMTOH ini juga tidak main-main. Dipilihlah model bus terbaru dari karoseri terpercaya dengan chassis kelas premium dari Scania maupun Mercedes Benz.

Mengingat jalur yang mereka lalui dari Pulau Sumatera ke Pulau Jawa bukanlah jalanan yang mudah dilalui.

Bagaimana dengan kelanjutan dari sejarah FA. PMTOH berikutnya?

Kita tunggu saja kabar terbarunya. Apalagi PO yang satu ini terus berbenah diri dan terus meningkatkan layanannya.

Apakah bus dengan trayek terjauh ini bakal terus menambah bus-bus kelas premium lagi? Atau malah memperbanyak bus double axel?

Baca Juga Informasi Bus Lainnya:

Sumber : Wikipedia, Bismania

""