Bus New Normal

Inovasi Bus Berstandar New Normal Saat Covid-19

Diposting pada

BioSafe Marcopolo – Brazil

Marcopolo Biosafe
Bus Marcopolo

Biosafe adalah anak perusahaan dari Marcopolo yang fokus dalam pengembangan teknologi keselamatan di transportasi umum, tempat umum dan juga ruang pribadi.

Saat kondisi Pandemi Corona pembuat bus ini juga mengembangkan bus mereka yang sudah dilengkapi dengan beberapa teknologi terbaru sehingga cocok untuk New Normal.

Tampilan luar bus ini tidak ada bedanya dengan produk lainnya, namun ada beberapa tambahan fitur untuk protokol kesehatan sebagai berikut.

Safe Distance System

Bus Marcopolo Safe Distance New Normal
Konfigurasi tempat duduk

Sistem jarak aman dibuat dengan merubah konfigurasi tempat duduk, dengan membuat double lorong atau gang way.

Sehingga posisi tempat duduk dibuat tiga baris dengan dua gang way sehingga akan mengurangi resiko penularan virus, karena memiliki jarak yang tidak berdekatan.

Sanitary System With Ultraviolet Light (UVC)

Toilet Bus Ultraviolet Anti Virus Corona

Menggunakan Ultraviolet untuk sterilisasi yang berada di toilet dan lingkungan sekitar dan desinfektan otomatis.

Ultraviolet dengan kondisi tertentu dipercaya dapat membunuh bakteri dan virus hingga 99% sehingga dapat membantu resiko penyebaran virus.

Baca Juga : Temukan berbagai macam merchandise bus dari JF Autowear

Physical Barrier

Sekat supir New Normal
Pelindung Pengemudi Bus

Dibuat sebuah tameng atau sekat transparan khusus pengemudi, sehingga ketika penumpang masuk dan turun tidak terjadi kontak langsung dengan pengemudi.

Antimicrobial Cover

Cover Jok Anti Microba New Normal
Cover jok anti mikroba

Pada setiap tempat duduk ditambahkan sebuah lapisan anti microba yang mudah untuk diganti, sehingga setiap perjalanan akan lebih aman ketika bus akan melanjutkan perjalanan trip selanjutnya.

Antimicrobial Curtains

Tirai Bus
Tirai

Terdapat pula tirai pada sisi penumpang yang berdekatan dengan kaca samping.

Dengan adanya tirai ini tentu dapat digunakan sebagai penghalang dengan penumpang lain yang berada dideretan tempat duduk bagian tengah.

Gel Alcohol Dispenser

Handsanitizer Bus New Normal
Alcohol 70%

Disetiap pintu masuk diberikan sebuah dispenser alcohol 70% yang digunakan bagi penumpang yang naik dan turun bus.

Dengan handsanitizer ini maka resiko penyebaran virus juga dapat dikurangi resikonya, karena biasanya virus menyebar dari tangan yang tidak diketahui memegang benda apa sebelumnya.

Nah detailnya dapat Anda tonton video lengkapnya dibawah ini:

Selanjutnya dari dalam negeri juga terdapat inovasi dari karoseri asal Ungaran yaitu karoseri Laksana.