Agen Bus Ranajaya

Agen Bus Ranajaya, Harga Tiket dan Rute Bus [LENGKAP]

Diposting pada

Agen bus Ranajaya berikut ini sebagai referensi Anda sebelum melakukan pemesanan tiket bus AKAP asal Blitar yang nyaman dengan pelayanan prima.

Ranajaya Bus adalah salah satu operator bus pariwisata yang baru saja membuka divisi AKAP karena dampak visur Corona yang menyerang yang mengakibatkan dunia pariwisata dan jasa transportasinya mati.

Bukan hanya Ranajaya, ada beberapa operator bus pariwisata lainnya yang juga membuka angkutan antar kota ini antara lain adalah Cahaya Wisata Trans, 27 Trans, Balideva, Purnayasa dan masih banyak lagi lainnya.

Ranajaya Bus

Ranajaya Bus berdiri dibawah PT Ranajaya Mitra Abadi ini terkenal dengan jargon “Dari Bumi Bung Karno Untuk Indonesia” karena memang memiliki kantor pusat di kabupaten Blitar, Jawa Timur.

Awal mula bus ini identik dengan warna putih dengan nama Bumi Asih yang kini berevolusi menjadi warna hitam yang dipadukan dengan warna merah sehingga terlihat lebih elegan dan berani.

Selain big bus operator bus ini juga memiliki bus medium yang banyak digunakan untuk sewa bus pariwisata di wilayah Blitar dan sekitarnya.

Alamat Kantor Ranajaya

PT Ranajaya Mitra Abadi : Jl. Klampis No.52, Tlumpu, Kec. Sukorejo, Kota Blitar, Jawa Timur 66124,
Telpon: 0823-2299-8989

Armada Bus

Armada bus yang digunakan pun bervariasi ada sekitar 20 unit mulai dari Skyliner garapan karoseri Rahayu Santosa, hingga yang terbaru Legacy Sky SR 2 Laksana dan juga Jetbus 3+ dari Adiputro Malang.

Selain itu Ranajaya banyak menggunakan sasis bus HINO, Mercedes Benz dan Scania dengan fasilitas yang akan memanjakan penumpang.

Interior bus Ranajaya
Interior Ranajaya

Fasilitas Bus

  • Full AC
  • Entertaiment (Audio Video)
  • LCD TV
  • Port USB Charger
  • Bantal
  • Selimut
  • Legrest
  • Reclining Seat
  • Cupholder
  • Smoking Room
  • Toilet
  • Service Makan
  • Snack

Harga Tiket

Jika Anda ingin merasakan pengalaman yang berbeda selama perjalanan dapat memilih bus asal Blitar, Jawa Timur ini sebagai salah satu pilihan untuk perjalanan dari Jawa Timur menuju Jabodetabek.

Berikut ini adalah harga tiket bus Ranajaya terbaru untuk tujuan Jawa Timur dari Jabodetabek.

TujuanHarga Tiket
KarangkatesRp 320.000
KesambenRp 320.000
WlingiRp. 310.000
TalunRp. 310.000
GarumRp. 310.000
BlitarRp. 300.000
RejotanganRp. 300.000
NgunutRp. 300.000
TulungagungRp. 300.000
KediriRp. 290.000
NganjukRp. 290.000
CarubanRp. 240.000

Agen Bus Ranajaya

Untuk kemudahan dalam pemesanan tiket bus, Anda dapat langsung menghubungi agen-agen yang tersebar di Jawa Timur, Jawa Tengah dan Jabodetabek dengan menghubungi nomor-nomor berikut ini.

Agen Ranajaya Bus Jawa Timur

Informasi kontak alamat agen penjualan tiket bus Ranajaya di wilayah Jawa Timur dan sekitarnya.

AgenTelpon
Ranajaya Karangkates0823-3588-8310
Ranajaya Kesamben0813-3337-5337
Ranajaya Wlingi0812-2378-0162
Ranajaya Talun0812-1758-8610
Ranajaya Garum0856-4917-5400
Ranajaya Blitar0812-3387-661
Ranajaya Rejotangan0813-3356-0800
Ranajaya Ngunut0813-3356-0800
Ranajaya Tulungagung0812-5762-8096
Ranajaya Kediri (Terminal Tamanan)0853-3172-3629
Ranajaya Nganjuk0852-5981-1143
Ranajaya Caruban0813-3518-8251
Ranajaya Cepresan0858-9230-2021

Agen Ranajaya Bus Jawa Tengah

Informasi lokasi dan kontak agen untuk wilayah Jawa Tengah dan sekitarnya.

AgenTelpon
Ranajaya Klaten0813-9336-3963
Ranjaya Kartosuro0813-2970-3689
Ranajaya Boyolali0822-2563-8844
Ranajaya Salatiga0812-2920-6088
Ranajaya Semarang Kalibanteng0896-6921-6179

Agen Ranajaya Bus Jabodetabek

Informasi lokasi dan kontak agen untuk wilayah Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi) dan sekitarnya.

AgenTelpon
Ranajaya Bogor0852-1400-3436
Ranajaya Citeureup0812-1992-4130
Ranajaya Bekasi0812-2959-53749
Ranajaya Cikarang0822-9907-7565

Nah itu tadi informasi mengenai bus asal Blitar Jawa Timur, Ranajaya jika terdapat nomor yang tidak dapat Anda hubungi atau agen yang Anda cari tidak tersedia silakan tinggalkan komentar.

Jika informasi ini bermanfaat silakan bagikan atau bergabungi di sosial media dan forum bismania Ayo Naik Bis.

Bergabunglah dibeberapa channel & Platform Diskusi Ayo Naik Bis Indonesia untuk mendapatkan informasi terbaru dan terlengkap.

""